Home » » Ini Kawasan Bisnis yang Lumpuh Akibat Banjir

Ini Kawasan Bisnis yang Lumpuh Akibat Banjir

Written By Unknown on Minggu, 19 Januari 2014 | 17.47

Senin, 20 Januari 2014 | 08:12 WIB



Tempat parkir kendaraan salah satu pusat perbelanjaan yang tergenang banjir jalan Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta, (17/1). Hujan yang mengguyur Ibukota sejak malam hingga pagi membuat kawasan tersebut tergenang hingga 30 Cm. TEMPO/Eko Siswono Toyudho


akikaseb.blogspot.com, Jakarta - Kamar Dagang Indonesia (Kadin) DKI Jakarta menyatakan banjir yang mengepung Ibu Kota menyebabkan pengusaha rugi hingga puluhan miliar per hari. Misalnya saja Kawasan Mangga Dua, Jakarta Utara. "Kadin mencatat ada enam pusat perdagangan di sana dengan 20 ribuan pedagang yang omsetnya mencapai Rp 5 juta per hari," kata Wakil Ketua Kadin DKI Jakarta Sarman Simanjorang pada Senin, 20 Januari 2014.


Sehingga ditaksir kerugian mencapai Rp 50 miliar per hari. Sarman menuturkan akses masuk ke kawasan belanja tersebut benar-benar lumpuh. Akibatnya, masyarakat enggan untuk menuju ke sana.


Di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sarman mencatat penguasaha rugi Rp 40 miliar per hari. Bahkan beberapa bank di kawasan tersebut juga tutup.


Kondisi serupa ditemui di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur.


Di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sarman menuturkan omset pedagang terjun hingga 60 persen. Kadin memperkirakan omset di pusat tekstil terbesar se-Asia Tenggara ini mencapai Rp 200 miliar per hari dalam kondisi normal.Banjir, kata Sarman, juga melumpuhkan aktivitas distribusi barang di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Banjir dan rob di pesisir utara Jakarta ini menyebabkan proses keluar masuk pelabuhan tersendat. Diperkirakan biaya distribusi barang membengkak hingga Rp 9 miliar.Hanya saja, dampak banjir tahun ini memang tidak terlalu memukul dunia usaha seperti tahun lalu. "Indikatornya kawasan bisnis Sudirman-Thamrin-Kuningan tidak lumpuh," ujarnya.


Selain itu kawasan berikat Pulo Gadung dan Cilincing yang notabene industri padat karya masih beroperasi.SYAILENDRA


Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blog Archive

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Akikaseb - All Rights Reserved
Template Created by Maskolis Proudly powered by Blogger