Home » » Diduga, "Jetcoaster" Tiba

Diduga, "Jetcoaster" Tiba

Written By Unknown on Kamis, 20 Maret 2014 | 01.48


http://ift.tt/1gdvcGe Fitriana Wahana jetcoaster Taman Kyai Langgeng (TKL) Kota Magelang masih di garis polisi pasca-mengalami kecelakaan, Kamis (20/3/2014).


MAGELANG, akikaseb.blogspot.com.com - Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait macetnya permainan jetcoaster di Taman Kyai Langgeng (TKL), Kota Magelang, Kamis (20/3/2014) pagi. Kecelakaan itu menyebabkan puluhan orang anak mengalami trauma dan beberapa luka-luka. Banyak yang menduga kecelakaan terjadi karena permainan itu sudah tua, sudah rusak dan tidak layak dioperasikan lagi. Edy Susanto, Plt Direktur Utama TKL Kota Magelang mengakui bahwa wahana setinggi 8 meter dan panjang 60 meter itu memang sudah berusia sekitar 17 tahun. Namun Edy mengklaim kondisi permainan itu masih baik. "Usia permainan ini memang sudah tua, tapi kami rutin melakukan perawatan. Terakhir kami cek pada Januari 2014 lalu. Pada hari Raya Lebaran tahun lalu juga sempat dicek oleh teknisi luar dan pihak kepolisian," terang Edy, Kamis (20/3/2014). Menurut Edy, tak ada pula komponen yang rusak. Oleh karena itu, menurutnya, kecelakaan itu tidak disebabkan kondisi wahana yang sudah tidak layak."Ini murni musibah, tidak ada yang rusak. Hanya salah satu roda gerbong meleset keluar rel yang kemudian menyebabkan jetcoster berhenti mendadak saat menikung," tuturnya. Edy juga mengaku pihaknya bertanggungjawab atas pengobatan hingga perawatan para korban. Pasca-kecelakaan, sebanyak 24 korban langsung dibawa ke RS Harapan sekitar satu kilometer dari TKL. Hasilnya tujuh korban mengalami luka-luka sedanglam korban lainnya mengalami trauma. Akan digantiSebenarnya, lanjut Edy, wahana jetcoaster tersebut memang akan diganti dengan permainan baru jenis roller-coaster oleh pihak ketiga pada tahun ini. Selain jetcoaster, permaian bianglala juga akan direnovasi menjadi bianglala raksasa. "Tahun ini kami bekerjasama dengan pihak ketiga akan mengganti jetcoaster menjadi roller-coaster. Semua komponen akan kami ganti yang baru. Jadi tidak tambal sulam. Pascakecelakaan ini mungkin jatcoaster akan kami tutup sampai realisasi roller-coaster tersebut," urai Edy. Sebelumnya diberitakan, sebuah jetcoaster di Taman Kyai Langgeng (TKL) Kota Magelang tiba-tiba macet saat sedang melaju. Wahana permainan itu membawa 24 siswa SD Negeri 1 Plawangan, Kabupaten Rembang, sekitar pukul 08.30 WIB. Tujuh siswa mengalami luka lebam dan lecet akibat terjepit.


Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blog Archive

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Akikaseb - All Rights Reserved
Template Created by Maskolis Proudly powered by Blogger