Home » » Kondisi Seih Rampah Akibat Banjir Sudah Seperti Kuali

Kondisi Seih Rampah Akibat Banjir Sudah Seperti Kuali

Written By Unknown on Minggu, 20 Oktober 2013 | 05.48


Laporan Wartawan Tribun Medan, Indra Gunawan Sipahutar

TRIBUNNEWS.COM -Debit air yang menggenangi beberapa wilayah di Kabupaten Serdang Bedagai naik Minggu, (20/10/2013) malam. Meski pada pagi hari air sudah mulai surut namun air kembali naik sekitar pukul 17.00 WIB. Ratusan warga sudah berada di posko pengungsian yang didirikan di tiap dusunnya.


Camat Sei Rampah, Fajar Simbolon mengatakan ada sedikitnya ada enam desa yang masih terendam hingga Minggu sore yakni Desa Sei Rampah, Firdaus, Sungai Rejo, Pematang Ganjang, Silau Rakyat dan Cempedak Lobang. Meski pendataan belum selesai dilakukan namun dirinya memperkirakan ada sekitar 800-an kepala keluarga yang rumahnya masih terendam.


"Sore ini sama sama kita ketahui naik kembali air. Sekarang sudah ada rumah yang mau tenggelam karena ketinggian ada yang sampai 1,5 meter. Disini sebenarnya tidak hujan tapi air bisa naik. Banjir ini karena banjir kiriman,"kata Fajar.


Secara keseluruhan banjir sudah terjadi sejak Idul Adha lalu. Air dikatakan muncul dari limpahan sungai Sei Rampah yang meluap. Ia memperkirakan air sungai tersebut merupakan kiriman dari kawasan pegunungan.


"Memang selalu banjir saja Desa Sei Rampah ini. Harapan kita adalah normalisasi (pendalaman) sungai dilakukan, supaya tidak terjadi lagi banjir seperti ini. Sudah seperti macam kuali jadinya Sei Rampah ini,"kata Fajar.


Posko pengungsian didirikan di tiap tiap dusun yang ada di Desa. Hal itu dilakukan karena masih banyak warga yang barangnya masih berada didalam rumah hilang dicuri maling.


"Intinya kalau warga sekarang sudah kita evakuasi, kita dibantu BPBD dalam mendirikan posko pengungsian. Kalau untuk bantuan makanan aman untuk semua warga, kalau untuk data pastinya ini kita masih melakukan pendataan untuk korban yang terkena.Yang terpenting kita kalau untuk obat-obatan sudah ada karena juga ada tenaga kesehatan,"ucapnya.



Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blog Archive

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Akikaseb - All Rights Reserved
Template Created by Maskolis Proudly powered by Blogger